Fadhilah dan Keutamaan Umar (bagian II)

4) Kemuliaan dan Kekuatan Kaum Muslimin dengan Keislaman Umar ra.
7. Abdullah bin Mas'ud   berkata, "Kami menjadi kuat sejak Umar ra. masuk Islam."



5) Kedekatan   Umar ra. dengan Rasulullah saw. sehingga ia selalu mengiringi Rasulullah saw.
8. Diriwayatkan dari Ibnu Abi Mulaikah dia pernah mendengar Abdullah bin Abbas berkata, "Umar ra. ditidurkan di atas kasurnya, sementara manusia berada di sekelilingnya mendoakan dirinya sebelum diangkat -ketika itu aku hadir di antara mereka- aku terkejut ketika seseorang memegang kedua pundakku dan ternyata ia adalah Ali bin Abi Thalib. Ali mengucapkan doa untuk Umar ra. semoga dirahmati Allah SWT., kemudian Ali berkata, "Engkau tidak pernah meninggalkan seorang yang dapat menyamai dirimu dan karya yang engkau hasilkan. Aku berharap dapat menjadi seperti dirimu ketika akan menghadap Allah SWT.. Demi Allah aku merasa yakin bahwa Allah akan mengumpulkanmu dengan kedua sahabatmu (Rasulullah saw. dan AbuBakar ra., pent.). Aku banyak mendengar Rasulullah saw. bersabda,
"Aku berangkat bersama Abu Bakar ra. dan Umar ra., aku masuk bersama Abu Bakar ra. dan Umar ra., aku keluar bersama Abu Bakar ra. dan Umar ra.."

9. Diriwayatkan dari Miswar bin Makhramah dia berkata, "Ketika Umar ra. ditikam, ia mengerang kesakitan, maka Abdullah bin Abbas berkata sambil menghiburnya, 'Wahai Amirul mukminin, bukankah engkau sahabat Rasulullah saw. yang selalu mengiringinya, dan engkau telah berbuat baik dalam persahabatan dengannya. Kemudian engkau berpisah dengannya dalam keadaan ia rela terhadapmu. Setelah itu engkau menjadi sahabat setia Abu Bakar ra. hingga engkau berpisah dengannya dalam keadaan ia rela terhadapmu. Kemudian engkau bergaul dengan sahabat-sahabat mereka dengan baik, maka jika engkau meninggalkan mereka, mereka akan rela terhadapmu. 'Umar ra. berkata, 'Adapun apa yang telah engkau sebutkan mengenai persahabatanku dengan Rasulullah saw. dan ridhanya terhadap diriku, itu merupakan karunia Allah SWT. terhadapku, dan apa yang telah engkau sebutkan mengenai persahabatanku dengan Abu Bakar  as-Shiddiq ra. dan keridhaannya terhadapku itupun merupakan karunia Allah SWT. -Yang Maha mulia- terhadapku. Sementara yang engkau lihat tentang kekhawatiranku, itu seluruhnya disebabkan tanggung jawabku terhadapmu dan para sahabatmu. Demi Allah andai saja aku memiliki emas sepenuh dunia pasti akan aku tebus diriku dengannya dari adzab Allah SWT. sebelum aku melihat adzab itu datang."

10.Diriwayatkan dari Abdullah bin Hisyam dia berkata, "Kami bersama Rasulullah saw., ketika itu ia sedang menarik tangan Umar bin al-Khaththab."

6) Kesungguhan Umar ra. dan Kebaikannya dalam Masalah Harta
11.Diriwayatkan dari Abdullah bin Umar ra. dia berkata, "Aku tidak pernah melihat seorangpun setelah Rasulullah saw. begitu bersungguh-sungguh dan paling baik dalam  menggunakan hartanya hingga wafat selain Umar bin al-Khaththab."


sumber:
Al bidayah wan nihayah by ibnu katsir
Shahih Bukhori dalam Manaqib Kumar
Fathul Bari
www.google.com

0 Response to "Fadhilah dan Keutamaan Umar (bagian II)"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar